FREE E-MARKETING BULLETIN EDISI 17 OKTOBER 2001E

WHERE YOUR ONLINE BUSINESS STARTS . . .

 

Bob Julius Onggo

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Salam YTH 

Selamat datang para pembaca BJO Consulting. Dengan senang hati kami menerbitkan buletin ini dengan wajah baru. Kami sarankan agar dapat melihat dengan bagus, maka Anda bisa menggunakan program E-Mail Client Software berbasis web. Bagi Anda pembaca baru, agar tidak ketinggalan artikel sebelumnya kami persilahkan melihatnya ke situs kami di : http://www.bjoconsulting.com di bagian artikel sebelumnya.
Jumlah pembaca saat ini : 2307 orang.

Daftar isi minggu ini :
- Tips Content Strategy :
"Haruskah Halaman Awal situs dibuka dengan Flash?" 
- Sponsor kedua :
- Cara Menjaring Lebih Banyak Prospek Via Internet
- Memperkuat Hubungan Bisnis Dengan Kastemer Anda
  Secara Lebih Efisien dan Hemat via Internet
- Web Content Management Course (bag.7)
- Artikel E-Marketing :
"Strategi Membidik 'Target Market'
- Berita Bisnis di Internet
a. Sistem Penamaan Domain Masa Depan
b. E-mail Pager
- Sponsor Baris.
- Cara berhenti berlangganan buletin ini.

Silahkan beritahukan buletin ini kepada kawan-kawan jika Anda merasa isi dari buletin ini bermanfaat!

Salam Hormat,

Bob Julius Onggo
e-business, Country Director

Tempat Terbatas! Mari bergegaslah ikuti "E-Marketing Briefing" tgl 26 Oktober 2001/Jumat - di Menara Peninsula - Jakarta (15.00-17.30).
chaired by: 
Bob Julius Onggo

 Apa yg akan Anda dapatkan sbb:

- Strategi Content untuk menjangkau pasar Global?
- Daya tarik mengapa mereka berkunjung ke situs web Anda?
- Yang harus Anda ingat agar tidak melanggar hukum Siber Internasional?
- Strategi Menghadapi Kampanye Negatif dari kompetitor Anda di Internet?
- masih banyak lagi ...

Dapatkan Agenda lengkapnya di Situs kami atau hubungi kami via e-mail, silahkan Klik!

Discount 10% bagi para pendaftar sebelum tgl 20 Oktober 2001. Anda bisa daftar melalui situs kami.

TIPS E-MARKETING :
"Haruskah Halaman Awal situs dibuka dengan Flash?"
 Oleh : Erick Yale

Jawaban yang singkat adalah : Tergantung target pasar Anda. Mengapa? Jika pasar Anda adalah untuk menghibur maka jawabannya adalah "YA". Namun jika target pasar Anda adalah para pebisnis maka jawaban singkat adalah "TIDAK".  Kebanyakan dari situs web komersial adalah untuk menjual produk atau jasa. Kebanyakan dari  halaman awal yang dibuka dengan Flash adalah untuk memukau pengunjung dengan tampilan presentasi animasi dan menghibur. Namun situs web komersial dibuat untuk mempresentasikan informasi yang menggerakkan pengunjung untuk membeli. Selain itu jika halaman pertama didesain dengan Flash, situs pencari tidak dapat mengenali halaman tsb sedangkan 55% 'traffic' secara potensi dihasilkan oleh situs pencari. Dan jika seluruh informasi presentasi yang penting dibuat dari Flash dan waktu 'loading'-nya lama maka pengunjung akan kesal menunggu dan berpindah ke situs lain.

 
 
SPONSOR KEDUA
Direct E-Marketing Workshop
Tema : "Expanding Your Market Reach and Strengthening Customers Relatioship through Internet"
Tgl : 31 Oktober > Lokasi : Menara Peninsula - Jakarta > Pukul : 15.00 - 18.00

Apa yang akan Anda Dapatkan:
- Bagaimana menjaring prospek via komunitas digital di Internet?
- Bagaimana cara mendapatkan perhatian mereka?
- Bagaimana mengkonversi prospek menjadi kastemer?
- Memanfaatkan sarana-sarana yang ada di Internet untuk memperluas pasar
- Memupuk hubungan bisnis dengan kastemer secara efisien dan autopilot via Internet
- Mengintegrasikan 'Call Center' menjadi E-Mail Center
- Konsep e-CRM (Customers Relationship Management)
- Tips dan strategi bergabung di komunitas digital tanpa mendapat kecaman
- dan masih banyak lagi . . .

- Untuk daftar online, silahkan Klik di sini! 
- Untuk minta formulir pendaftaran offline informasi lebih jauh, silahkan Klik di sini! 
- Untuk informasi lebih jauh online, silahkan Klik di sini!
  chaired by : Bob Julius Onggo

 
 
WEB CONTENT MANAGEMENT - STRATEGI PEMILIHAN GAMBAR DIGITAL (Bag.7)
Minggu lalu pasti Anda telah melihat beberapa situs yang menggunakan teknologi FlashPix. Nah sekarang kita akan membahas teknologi Quicktime VR. Apa itu Quicktime dan bagaimana itu berguna bagi situs web Anda? 

Sebelumnya, Quicktime ditemukan beberapa tahun yang lalu oleh Apple Computer dan setelah itu menjadi tool yang paling populer dalam lingkup CD-ROM dan Internet. Quicktime memang dirancang untuk menyederhanakan pekerjaan yang berhubungan dengan dunia multimedia. Teknologi Quicktime ini karena itu menjadi begitu populer dan menjadi fondasi bagi standar MPEG-4.

Keistimewaannya adalah memungkinkannya melihat suatu obyek dalam sudut 360 derajat dalam format gambar panorama. Memiliki gambar panorama artinya bahwa seseorang dapat melihat-lihat dan mengelilingi suatu obyek. Misalnya obyek tertentu ada di tengah-tengah suatu ruangan, kemudian pengunjung situs dapat melakukan zoom in dan out untuk melihatnya dari jarak dekat atau jauh.

Banyak permainan games dan perangkat lunak pendidikan menggunakan quicktime VR. Tetapi penggunaannya tidak dibatasi pada hal ini saja.

Penggunaan lebih jauh misalnya seperti contoh kasus bisnis pertama (Anda bisa lihat di artikel sebelumnya). Di kasus pertama, seorang artis dapat menyajikan lebih dari sekedar gambar-gambar. Ia dapat menaruh obyek-obyek, pahatan dan asesoris lain sehingga dapat dilihat dari berbagai sudut sambil melakukan zoom in dan out. Dan hal yang lain adalah mengambil gambar-gambar lukisan dari galeri online tersebut yang adalah miliknya dan kemudian berkeliling melihat-lihat seluruh obyek yang terdapat di dalam galeri tsb. Manfaatnya bagi Anda kalau sudah mendowload file quicktime dan menggunakan format FlashPix adalah kecepatan downloadnya cukup tinggi. Namun yang kurang baiknya adalah Anda harus mendownload file-nya dahulu. Dan apabila filenya beresolusi tinggi maka besar file-nya juga cukup lumayan. Dan kalau itu dilakukan dengan modem 28.8, maka pengunjung harus sedikit bersabar, nah faktor ini juga yang harus Anda pertimbangkan bila mendesain suatu halaman web pertama. Dan tulis di halaman pertama dari web tersebut agar pengunjung mau bersabar untuk menunggunya. Quicktime VR bagu untuk tampilan display namun tidak mempunyai fasilitas untuk pencetakan.

Kemudian apabila Quicktime dipakai untuk kasus bisnis kedua, ada persamaannya juga. Si perancang mode tidak suka untuk mengeliling suatu obyek kain, pasti ia lebih suka untuk melihat-lihatnya dengan menggunakan zoom in dan out. Karena itu untuk kasus kedua Anda lebih baik menggunakan teknologi FlashPix dibandingkan dengan menggunakan teknologi QuickTime VR. Namun untuk kasus kedua ini bagusnya adalah Anda dapat menggunakan QuickTime untuk membuat suatu model 3D yang mengenakan pakaian tsb. dan membiarkan pengunjung berjalan mengelilingi obyek 3D tsb. Karena itu Anda harus membuat 12 hingga 24 frame foto yang diambila dari 12 hingga 24 sudut yang berbeda.

Untuk kasus bisnis yang ketiga, lebih cocok adalah dengan menggunakan teknologi FlashPix dan digabung dengan teknologi QuickTime VR, sehingga sewaktu pengunjung situs berjalan mengelilingi suatu obyek, maka pada saat pengunjung menklik roda-nya, server akan menampilkan gambar roda dengan format FlashPix sehingga akan mengurangi waktu download. 

Untuk kasus bisnis keempat, Quicktime VR kurang cocok, karena kita tidak akan dapat memanfaatkan QuickTime untuk membuat database gambar terintegrasi.

Minggu depan kam  akan membawa Anda ke situs-situs yang menggunakan teknologi Quicktime VR, jadi sampai jumpa di minggu depan.

 
 
ARTIKEL E-MARKETING
"Strategi Membidik 'Target Market
 -
Oleh Bob Julius Onggo

Sebagai seorang konsultan pemasaran internet, saya seringkali ditanya mengenai cara membidik 'target market' di Internet. Sebenarnya ada beberapa strategi yang dapat digunakan untuk membidik 'target market'. Dan cara yang akan saya jabarkan kepada Anda, sama sekali berbeda dari apa yang umumnya para penjual dan pebisnis di internet yang ada di Indonesia ini, mereka umumnya melakukan semacam gaya "hit and miss" (masuk dan keluar). Baiklah kita akan mulai.

Nampaknya pasti banyak orang sudah tahu kepada SIAPA mereka akan jual produk/barang atau jasa mereka, namun BAGAIMANA cara mereka membidiknya sama sekali kurang tepat.

Jadi sewaktu saya ditanya baru-baru ini mengenai caranya saya mendapatkan pasar saya, pertama-tama saya bertanya kepada dia kepada SIAPA anda ingin menjual barang atau jasa Anda? Kemudian ia bilang ; "kepada para teknisi atau insinyur software". Oke, jadi ia sudah tahu mau dikemanakan produk tsb. Kemudian ia tanya lagi; "Bagaimana saya mendapatkan mereka? Tampaknya saya tidak menemukan mereka yang berminat pada produk saya."

Tampaknya cara teman saya mencari 'target market' kurang jitu. Masalahnya adalah bukan produknya namun CARAnya yang kurang tepat dan jitu.

Ribuan pebisnis di Internet juga membuat kesalahan yang sama ini. Mereka berpikir dengan mengiklankan produk/jasa mereka di ratusan search engines dan FFA links dan di newsgroups, jutaan orang akan melihatnya dan banyak dari mereka akan membeli produk/jasa mereka. Kedengarannya demikian, bukan? Tetapi kenyataannya SALAH!

Apakah Anda akan menjual mesin pemanas di padang gurun? Tentu saja tidak bukan, maka sama saja kalau kita menawarkan sesuatu dan 'target market' -nya tidak pas maka tidak akan ada yang beli dan malahan mereka kesal dan sebal. Karena itu jual dan tawarkan kepada mereka yang membutuhkan barang/jasa Anda, jadi kenapa Anda berupaya menjual ke orang yang TIDAK MEMBUTUHKAN produk/jasa Anda? Mereka percaya bahwa pemasaran via internet adalah soal "Hit dan Miss" (masuk dan keluar)

Untuk menjangkau 'target market' aturan strateginya adalah berikut ini:
"ANDA HARUS MENJADI 'TARGET MARKET' ANDA"
Apa maksudnya? Maksudnya tempatkan diri Anda seperti kastemer Anda. Contohnya adalah, Kalau Anda menjual software, Dan Anda adalah pasarnya, Anda pasti pergi ke tempat di mana ada software bukan? Artinya juga, pergilah ke tempat di mana orang-orang menjual apa yang mereka butuhkan di Internet. Memang salah satunya adalah dengan mendaftarkan situs Anda  di Situs Pencari, namun saya kasih tahu Anda sejujurnya bahwa Anda dapat menghabiskan waktu Anda hanya untuk mencapaii di urutan pertama dari situs pencari tersebut. Karena itu pergilah ke tempat di mana calon prospek Anda sering berkumpul. Pengalaman saya membuktikan bahwa jika seseorang berminat akan sesuatu, pasti mereka mau menjadi bagian darinya artinya mereka mau berinteraksi dengan orang-orang lain yang memiliki minat yang sama. 

Sekarang coba pikirkan sejenak : Kenapa Anda mau menerima buletin ini? Itu karena Anda berminat akan hal-hal yang berbau bisnis khususnya di Internet, jadi kalau 'target market' adalah orang-orang yang memiliki sama seperti Anda, dan Anda mengiklankannya pada buletin ini, maka Anda menjangkau orang yang tepat. (maksud saya bukan promosi buletin ini loh!)

 
 
BERITA BISNIS DI INTERNET
  a. Sistem Penamaan Domain Masa Depan

VeriSign bekerjasama dengan RealNames akan membuka peluang sistem penamaan domain dengan keyword dijadikan satu. Hal ini memungkinkan keyword yang merupakan nama produk dijadikan sebagai domain sehingga memudahkan pencarian. Perusahaan yang berbasis di Mountain View di California, VeriSign bekerjasama dengan RealNames untuk menjual 'keword' yang disederhanakan melalui jaringan perusahaan dari perusahaan pendaftar nama domain. Sehingga hal ini menjadikan 'keyword' tersedia secara jaringan global dari seluruh perusahaan pendaftar nama domain di seluruh dunia di penghujung tahun ini selain ditambah TLD yang umum seperti .com; .edu ;  .gov ; dan lain sebagainya. Seperti halnya sistem 'keyword' yang dimiliki oleh America Online, dengan RealNames memungkinkan suatu perusahaan membeli kata-kata yang sesuai dengan produk atau bisnisnya. Misalnya Sony dapat membeli "Sony PlayStation" dan seluruh penjelajah dunia maya yang mengetikkan nama tersebut pada situs pencari akan digiring ke situs web dari Sony.

b. E-mail Pager

Banyak perusahaan sudah melihat komunikasi lewat e-mail begitu efektif dan penjualan juga dapat dilakukan via e-mail, Jupiter Media Metrix salah satu perusahaan berbasis di Amerika dalam bidang research dan technology meramalkan bahwa hingga tahun 2006 pengguna E-mail aktif di seluruh Amerika saja diperkirakan sekitar 140.000.000 sebaliknya dibandingkan mereka yang sudah terkoneksi ke dunia maya sekitar 250.000.000 di tahun 2002 untuk kawasan Amerika. Karena itu perusahaan-perusahaan elektronik sudah menyatukan E-mail pager mereka dengan PC kecil yang disebut PALM, Hal itu dinyatakan oleh perusahaan bernama Researh in Motion yang juga berbasis di Kalifornia. Maka sudahkah Anda memanfaatkan E-mail sepenuhnya?

 
 
SPONSOR BARIS
  Be Demanding. Ask for a complete Linux Package that'll run your Business.
IBM offers this deal from a cost-saving deals, Get it Now! visit. ibm.com/linux/id
or Call us at (021) 252-1222
 
 
INFORMASI LANGGANAN
Berminat untuk menaruh iklan baris atau Sponsor utama atau kedua atau ketiga dari perusahaan Anda di sini? Silahkan hubungi kami di mailto:info@bjoconsulting.com?subject=sponsor_newsletter  
atau kunjungi situs kami di http://www.bjoconsulting.com di bagian newsletter

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
Untuk berhenti berlangganan silahkan,
klik mailto:subscription@bjoconsulting.com?subject=unsubscribe 
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
 
 
 

Copyright © 2001, BJO Consulting