BJO eMARKETING BULLETIN 2001 EDISI 32
|
Pesan yg
Tepat untuk Orang yg Tepat pada Waktu yg Tepat™
|
Home I
Pasang
Iklan Baris
|
|
|
BobJuliusOnggo
|
Dalam edisi ini,
%RECIPIENTNAME% akan dibantu melihat
bagaimana trend penggunaan email dalam tahun-tahun ke depan.
Juga sekaligus dipaparkan juga sedikit tips singkat untuk
membuat para pengunjung situs korporat Anda merasa
lebih percaya dan yakin.
Dan juga kupasan ttg Trend dalam dunia search engine yg akan mengarah ke jenis strategi bisnis lain.
Dan jangan lupa seraya Anda membaca, kami sarankan Anda terhubung ke Internet,
sehingga memudahkan Anda melihat-
lihat contoh-contoh yg kami berikan.
Agar rekan bisnis Anda mendapatkan manfaat yg sama! Tolong
beritahu link ini :
mailto:bjotips@getresponse.com?subject=eMarketingEzine
Salam,
Erick
Publishing Coordinator
Artikel dalam edisi ini:
|
Ttg eMail eMarketing |
|
"Trend Email sbg Media Bisnis Online?" |
|
Ttg Teknologi
Imaging pada situs web (bag. 18) |
|
Ttg Web
Content Marketing |
|
"3 Tips Singkat Agar Situs Web Anda dapat Membantu
Menjual" |
|
Ttg Search
Engine eMarketing |
|
"Trend Ke Depan Dalam Dunia Situs Pencari, Manfaatkan SEGERA!" |
|
Informasi
Bulletin/Langganan |
Bagi Anda para pembaca baru silahkan lihat
artikel-artikel e-marketing sebelumnya di situs kami
silahkan klik
di sini,
|
|
|
|
Jumlah
Pembaca:
3209 orang
JADWAL
DARI E-MARKETING
COURSE :
Course Leader:
Bob Julius Onggo
Pendaftaran
Online, silahkan klik
di sini!
*
Jumlah peserta dibatasi
-----------------
"Telah terbit majalah InfoNet wajah baru, berikut
CD-InfoNET
Tutorial Interaktif. Dapatkan di seluruh TB. Gramedia dan
Agen-agen di kota Anda".
------------------
|
|
|
TTG
DIRECT eMail MARKETING |
|
"Trend Email sbg Media Bisnis Online"
--- Oleh Erick
Badan Riset Forrester memprediksi bahwa para pemasang iklan
di seluruh dunia di tahun 2003 nantinya akan menghabiskan uang sebesar US$ 1.1 miliar untuk memasang iklan di Opt-In
Email.
Hal itu dimungkinkan karena adanya penambahan layanan web-based email.
Karena trend ini, maka revenue yg didapat dari banner, pop-up dan button serta sejenisnya akan menurun sebesar 18%.
Lihat edisi 30 dari buletin ini, disana diperlihatkan bahwa email akan menjadi pemenang dalam strategi Trend bahkan di
tahun 2002 dan nantinya di tahun 2006 iklan dari opt-in
email akan menjadi sumber iklan utama di Internet.
Percaya nggak Anda, khususnya para pemasar di Indonesia?
|
|
|
On
Air Talkshow |
Simak acara Talkshow di RadioOne (FM 101.1) yg membahas ttg :
"3 PERSEPSI YG SALAH DALAM BERBISNIS ONLINE" diadakan
tgl 20 Mei 2002 pukul 17.00. -- bersama Pak Bob Julius Onggo
|
TTG
TEKNOLOGI WEB UNTUK IMAGING CONTENT (Bag.18) Oleh Julio Asto |
|
Mengenai X3D, di Bulan Feb 1999, konsorsium yg dikenal sbg Web3D
(http://www.web3d.org), yg dulu dikenal sebagai konsorsium VRML mengumumkan bahwa mereka telah melakukan proses untuk mendefinisikan
X3D, yaitu sebuah standar 3D generasi berikutnya yg memasukkan XML.
X3D maksudnya adalah "eXtensible 3D", dan didefinisikan sbg suatu
format yg dapat dikenal oleh berbagai platform dan dapat diterima
oleh berbagai lapisan pasar konsumen.
X3D memasukkan sejumlah spesifikasi komponen yg memungkinkan sejumlah aplikasi dapat dipasang di berbagai platform mulai dari
kategori platform 'workstation' hingga peralatan 'set-top'.
Beberapa komponen utama termasuk kemampuan 3D dengan fasilitas 'rendering' yg canggih, terintegrasi dengan standar XML, dan
format file yg 3D yg tidak bergantung pada suatu platform tertentu.
Disamping itu, dgn mengintegrasikan grafik 3D dengan teks yg 'real-time' ditambah dengan grafik 2D dan kualitas 'streaming sound
/video'. X3D akan memungkinkan aplikasi berbasis web dan 'broadcast'
termasuk dunia online seperti hiburan, perbelanjaan, dan visualisasi
data.
XD3 dibangun berdasarkan standard VRML 97 ISO yg memiliki kompatibilitas dengan isi 'content' VRML yg sekarang ini. X3D akan dapat
dikenal oleh standar dan teknologi lain seperti MPEG-4 dan .HTML,
Prototipe pertama telah dikeluarkan di pertengahan tahun 1999 dan
diharapkan X3D akan menggantikan VRML di tahun-tahun ke depan.
Banyak perusahaan sudah mulai mengembangkan X3D.
+++
Ini adalah seri artikel terakhir yg mengupas ttg Teknologi dari 'web imaging'. Edisi berikutnya akan berisi seri artikel yg akan
mengupas "PARADIGMA DAN MANFAAT DARI E-BUSINESS"
+++
|
|
|
TTG
WEB CONTENT EMARKETING |
|
"3 Tips Singkat Agar Situs Web Anda dapat Membantu
Menjual"
- oleh
Bob Julius Onggo
Kali ini saya akan mencoba memaparkan tips singkat saja yg
membantu Anda meningkatkan jumlah Leads yg nantinya harus digarap menjadi kastemer:
1. Buatkan link Kategori Produk Sekilas
Buatkan links untuk kategori produk Anda sekilas pada sebelah sisi
kiri dari layar. Riset-riset online yg memata-matai gerakan para
pengunjung situs web mengatakan bahwa apabila link dgn jelas terlihat,
maka beberapa pengunjung terdorong untuk mengklik link tsb, kalau
tidak mereka akan mencari yg lain.
Disamping itu Anda pun dapat membuatkan kotak pencarian.
2. Masukkan testimonials di situs web Anda.
Tekniknya adalah jangan buatkan link yg mengacu ke halaman testimonial
karena pasti kebanyakan pengunjung tidak/enggan melihatnya, karena
itu buatkan "kata-kata yg diberi tanda kutip". Nah Anda bisa lihat
contohnya di situs web kami misalnya di :
http://www.bjoconsulting.com/bjo/index.htm
Nah mengapa teknik layout tsb perlu, karena umumnya situs web Anda
sudah dipenuhi dgn informasi lain sehingga si pengunjung tidak akan sempat mau mengklik link testimonial tsb.
Jadi tempatkan testimonials yg paling baik di lokasi yg paling menonjol di situs web Anda, kemudian di bawahnya letakkan link
yg menyebutkan, lihat "Apa lagi Kata Mereka" (misalnya)
3. Buat Sedemikian Rupa agar Para Pengunjung mudah Memberikan Referal
MINTA pengunjung agar mereka memberitahu siapa saja yg mereka kenal
untuk memberitahu ttg situs web atau penawaran Anda. Buatkan sistem
di situs web Anda. Itu adalah salah satu konsep dari "viral
marketing" atau "Public Relation" di Internet.
lihat contohnya juga di : http://www.bjoconsulting.com pada bagian
bawahnya atau tekan gambar "recommend-It" di sebelah kanan.
Bayangkan pengaruh dari "MULUT" para pengunjung situs web Anda!
|
|
TTG
GLOBAL EMARKETING |
|
"Trend ke Depan Dalam Dunia Search Engines
- Manfaatkan SEGERA!"
-- Oleh Bob Julius Onggo
Tampaknya hampir semua dari situs pencari telah dan akan
memberlakukan "fee", tak pelak lagi Lycos pun menjadi salah satu dari antara mereka. Lycos membanggakan jumlah dari
para pemakainya yg berjumlah 40 juta.
Tanggal pastinya belum diumumkan, namun Anda bisa minta diberitahukan oleh mereka dan juga minta spesial harga
perkenalan dari mereka.
Nah sekarang seraya saya menjelaskan, Anda bisa mengakes ke situs Lycos.com
Lycos akan menawarkan dua jenis pelayanan:
1) Lycos InSite Select:
Pelayanan ini memberikan jaminan bagi situs web Anda dimasukkan ke dalam Lycos dalam waktu 48 jam setelah di"submit"
oleh Anda dan terus menerus dipantau oleh spider-nya setiap 48 jam. Kemudian mereka akan mengirimkan kepada Anda "laporan
submission" sehingga Anda dapat melihat apa yang telah di indeks dan kapan itu dilakukan.
Selain itu Lycos pun menyertakan akses ke "Search Services Central" sehingga memungkinkan Anda melihat tagihannya, atau
membuat perubahan atau menghubungi salah satu departemen mrk. Kemudian mereka memberikan ezine sbg bonus-nya, yg memberikan
tips dan informasi ttg cara memaksimalkan traffic dari situs web mereka.
2) Lycos InSite Pro:
Nah pelayanan ini termasuk semua jenis fasilitas dari "InSite Select" termasuk fasilitas lain berupa fungsi
pencarian situs web perusahan Anda yg dapat di"hosting" dari lokasi situs lain.
Mereka juga memberikan code tertentu untuk menambahkan situs perusahaan Anda sehingga para pengunjung dapat mencari
situs korporat Anda dengan cepat, lalu halaman hasil pencarian dapat dikustomisasikan agar sesuai dengan warna
dan nuansa dari situs korporat Anda dan bahkan Anda pun dapat menambahkan logo korporat Anda sendiri.
Harga dari kedua pelayanan belum diumumkan. Namun yg jelas harganya tidak mahal, lagipula mereka masih memberlakukan
juga pelayanan yg GRATIS yg sekarang disebut "Lycos InSite Lite."
Waktunya sekitar 4 sampai 6 minggu, namun tidak dijamin.
Alamat URL bagi Anda untuk mendaftarkan situs Anda adalah
http://home.lycos.com/addasite.html
Yg jelas trend-nya adalah secara bertahap mereka akan memberlakukan pembayaran. Dan hanya akan ada sekelumit saja situs
pencari dan direktori yang masih GRATIS.
|
|
SPONSOR
BARIS |
|
Dijual IBM ThinkPad with Leather Bag, Pentium 1 EL760El;120 Mhz
with external floppy and internal CD-ROM, Price per unit is
SGD$450.00, Pls contact me (Att: Mr Max at: lubeoil2001@hotmail.com)
---
Apakah Badan Anda lesu? Cepat lelah? Perut Bengkak? dan mata Anda kekuning-kuningan? begitu juga air seni
Anda? Itu berarti liver Anda bermasalah? Dapatkan informasi
dan solusinya silahkan klik
email di sini!
|
|
|
|
|
INFORMASI BULLETIN E-MARKETING, Sponsor dan Langganan
Kenapa Anda tidak beriklan
di sini? Manfaatkan media ezine ini sbg sarana Anda beriklan,
dapatkan informasinya di klik
di sini!
Komentar Anda mengenai
bulletin ini akan kami hargai, begitu juga kalau ada
artikel eMarketing yg bagus yg ingin Anda sumbangkan pada edisi
berikutnya, silahkan masukkan komentar Anda
kepada kami (jika ada), e-mail : subscription@bjoconsulting.com
Untuk berhenti berlangganan silahkan klik
di sini!
|
|
|
|
|
|